Skema Rangkaian Lampu LED Mengikuti Suara Musik

2 min read

skema lampu led mengikuti suara musik

Tidak banyak orang yang tahu, bahwa lampu LED strip atau dikenal dengan lampu selang umumnya banyak digunakan untuk berbagai kepentingan dan berbagai tempat. Dengan sifatnya yang fleksibel, lampu ini bisa digunakan untuk menerangi banyak sudut dan bisa dibuat dalam berbagai bentuk sesuai keinginan pemiliknya. Namun pertanyaannya disini, apakah bisa membuat skema lampu LED mengikuti suara musik? Nah, jika Anda penasaran dan ingin tahu informasi lebih lengkapnya, simak penjelasannya di artikel berikut ini.

Skema Lampu Led Mengikuti Suara Musik

Baca Dulu : Cara Membuat Lampu LED Strip Mengikuti Musik

Apa Kaitannya Lampu LED dalam Penerapan Rangkaian lampu LED Mengikuti Irama Musik?

Tahukah Anda, bahwa ternyata ada satu hal menarik yang sangat berkaitan erat antara lampu LED strip dengan musik dalam penerapannya di kehidupan sehari – hari. Ya, lampu selang ini dikatakan bisa dirangkai sedemikian rupa agar bisa menyala mengikuti irama musik yang kita pasang. Tentu ini menjadi hal yang sangat keren untuk digunakan, bukan?

Dari kedua gabungan cita rasa seni antara warna dan suara inilah yang menjadikan kesenian memang tidak bisa terlepas begitu saja lantaran di antara keduanya saling berkaitan dalam memberikan keindahan satu sama lain. Dengan variasi warna dari lampu selang dan juga iringan musik yang ada, maka kita bisa menghasilkan sebuah karya seni berupa skema lampu LED mengikuti suara musik yang sangat indah.

Bagaimana Cara Membuat Rangkaian Lampu Disko Mengikuti Musik?

Tips Cara Pembuatan Skema Lampu LED Mengikuti Suara Musik Gampang

Jika Anda beranggapan bahwa membuat LED strip mengikuti irama musik sulit dilakukan, maka Anda salah besar. Hal ini dikarenakan, pembuatan lampu LED strip ini sangat mudah dilakukan dengan cukup menambahkan sensor suara musik saja. Agar lebih jelas, Anda bisa menyimak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

  1. Alat dan Bahan yang Dibutuhkan dalam Pembuatan Skema Lampu LED Mengikuti Suara Musik

  • Resistor 22K
  • Mosfet IRFZ44N
  • Solder
  • Timah
  • Mic Condensor yang telah dipasang kabel negatif dan positif
  • Lamu LED strip RGB 5050 12 Volt
  • Kabel jepitan buaya
  • Aki motor 12Volt 7 Ampere

Baca Juga :

  1. Cara Membuat Lampu LED Mengikuti Suara Musik

  • Siapkan mosfet, resistor, timah dan solder sambil diposisikan salah satu resistor di bagian kaki tengah dari mosfet. Solder kaki tengah mosfet dengan satu resistor seperti gambar.

Cara Membuat Lampu LED

  • Tekuk sisi lain resistor hingga membentuk kotak dan sloder ke kaki mosfet sebelah kiri. Potong kelebihan sisi resistor yang kepanjangan.

Membuat Lampu LED Mengikuti Suara Musik

  • Ambil mic condensor yang sudah dipasang kabel positif dan negatif. Di bagian positif, biasanya tidak menempel bodi mic condensor atau polos. Sedangkan di bagian negatif terdapat corak garis.

mic condensor yang sudah dipasang kabel positif dan negatif

  • Solder bagian positif mic condensor untuk rangkaian mosfet dan resistor di sebelah kiri. Sedangkan yang negatif di sebelah kanan seperti berikut.

• Solder bagian positif mic condensor untuk rangkaian mosfet dan resisto

  • Ambil lampu LED dan satukan bagian ujung lampu dengan kode BGR-nya dengan solder dan timah.

lampu LED yang disatukan bagian ujung lampu dengan kode BGR-nya

  • Selanjutnya, siapkan kabel jepitan buaya positif dan tempelkan pada lampu LED strip.
  • Sementara untuk solder kabel jepitan buaya negatif dengan kaki mosfet sebelah kanan.

Kabel jepitan buaya negatif dengan kaki mosfet

  • Kemudian, siapkan aki motor dan pasang kabel jepitan buaya positif ke kutub positif aki. Sedangkan kabel negative di kutub negatif aki. Lakukan uji coba dengan menyetel lagu dan dekatkan sumber suara ke mic condensor. Jika rangkaian benar, maka lampu akan menyala sesuai beat lagu yang dimainkan.

aki motor dan pasang kabel jepitan buaya positif ke kutub positif aki

Ketahui :

Itulah tadi sekilas penjelasan yang bisa Anda pahami mengenai tata cara atau skema lampu LED mengikuti suara musik yang bisa Anda terapkan untuk membuat karya seni gabungan lampu dan musik yang indah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *