Panduan Cara Setting Remote TV Digital Sharp Aquos

2 min read

Cara Setting TV Digital Sharp Aquos

Cara setting TV Digital Sharp Aquos perlu diketahui biar nonton makin asyik. Agar siaran televisi menjadi jernih, pemilik TV harus paham cara scan TV Digital Sharp Aquos. Pemilik bisa mengetahui langkahnya lewat buku panduan TV Sharp Aquos yang tersedia.

Cara Setting TV Digital Sharp Aquos

Walaupun cara pengaturan tiap merek televisi hampir sama, namun tetap saja pemilik TV Sharp harus mengetahui langkah-langkahnya. Artikel ini akan membahas trik cepat pengaturan TV Digital Sharp Aquos agar menghasilkan tampilan yang lebih baik.

Baca Dulu : Cara Setting Remote TV Universal Polytron

4 Langkah Mudah Cara Setting TV Digital Sharp Aquos

Pengaturan TV Sharp dilakukan untuk mendapatkan hasil sesuai yang diinginkan, misalnya menjadikan gambar dan warna lebih tajam dan jernih. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk cara setting TV Digital Sharp Aquos agar jernih.

1. Melakukan Reset Ulang TV

Sebelum melakukan cara setting TV Digital Sharp Aquos, maka pemilik sebaiknya melakukan reset ulang pengaturan pada televisi. Langkah ini berguna jika televisi mengalami masalah, seperti gambar yang buram atau tidak mengeluarkan suara.

Reset ulang televisi dilakukan dengan cara setting remote TV Sharp Aquos. Adapun langkah-langkah yang harus diikuti adalah sebagai berikut:

  • Sebelum melakukan reset ulang menggunakan remot, pastikan TV Sharp Aquos berada dalam kondisi menyala. Remot TV yang digunakan juga harus berfungsi dengan baik.
  • Pada remot, tekan bagian Menu. Selanjutnya, dengan cara menekan tombol ke kanan atau ke kiri yang ada pada remote, pilih Setup Submenu.
  • Saat Setup Submenu terbuka, akan muncul banyak pilihan menu. Tekan pilihan Reset. Lanjutkan dengan menekan tombol Enter atau OK.
  • Pemilik TV Sharp mungkin menggunakan kode pengontrolan oleh orang tua pada pengaturan sebelumnya. Jika benar, sebelum menekan tombol Enter, masukkan dulu kodenya.
  • Akan muncul notifikasi di layar untuk melakukan restart TV Sharp. Tekan Ya dan tunggu hingga hingga proses restart

2. Cara Mencari Channel Digital Pada TV Sharp Aquos

Biasanya setelah melakukan reset, semua channel akan hilang karena televisi kembali seperti pengaturan awal. Maka, Cara setting TV Digital Sharp Aquos yang selanjutnya adalah mencari channel televisi.  Beginilah langkah-langkahnya:

  • Hidupkan TV Sharp Aquos, kemudian tekan dan tahan tombol Menu yang terdapat pada panel depan televisi. Tahan selama beberapa detik sampai muncul dua pilihan pencarian channel.
  • Ada dua mode pencarian yang bisa dipilih, yaitu manual search dan auto search. Manual search adalah pencarian secara manual, sedangkan auto search dilakukan dengan otomatis oleh televisi.
  • Pilih satu di antara kedua metode di atas yang dianggap paling gampang untuk mencari channel Namun, jika tidak ingin ribet, sebaiknya pilih saja auto search, dimana televisi akan mencari sendiri channel yang hilang tersebut.
  • Tunggu sampai proses pencarian seluruh channel berhasil dan langkahpun selesai.

Baca Juga :

3. Mengatur Tampilan Gambar pada TV Sharp Aquos

Mengatur Tampilan Gambar pada TV Sharp Aquos

Pemilik TV Sharp Aquos dapat melakukan pengaturan gambar yang tampil di layar yang disesuakan dengan kondisi pencahayaan dan kenyamanan penglihatan. Adapun cara setting TV Digital Sharp Aquos 32 inch adalah sebagai berikut:

  • Nyalakan TV Sharp Aquos menggunakan remot asli dari pabrik.
  • Tekan tombol Menu kemudian pilihlah Pengaturan Sistem.
  • Pilih menu Setelan Gambar. Pada bagian ini akan muncul pilihan menu pengaturan seperti kontras, preset, warna, dan kecerahan (brightness).
  • Aturlah parameternya sesuai dengan kondisi dan kenyamanan.
  • Jika telah selesai melakukan pengaturan, akhiri langkahnya dengan menekan tombol Exit.

4. Melakukan Setting Audio pada TV Sharp Aquos

Mengatur audio dilakukan untuk memberikan efek yang menarik saat menonton televisi. Inilah cara yang dilakukan untuk mengatur audio TV Sharp Aquos.

  • Hidupkan TV Sharp Aquos menggunakan remot kontrol bawaan pabrik.
  • Tekan opsi Menu kemudian akses Pengaturan Sistem.
  • Selanjutnya, pilih opsi Setelan Audio untuk mengatur parameter audio.
  • Lakukan pengaturan bass, balance, treble, dan lain-lain agar menghasilkan audio yang menarik
  • Tekan tombol Exit jika telah selesai melakukan pengaturan.

5. Cara Setting TV Digital Sharp Aquos, Pengaturan Sistem

Pemilik dapat melakukan pengaturan umum TV Sharp Aquos. Agar tidak memengaruhi kinerja televisi, pastikan untuk menerapkan ukuran dengan benar. Inilah langkah-langkahnya:

  • Nyalakan TV Sharp Aquos, pastikan untuk selalu menggunakan remot kontrol asli.
  • Tekan pilihan “Menu” kemudian masuklah ke opsi Pengaturan Sistem
  • Tekan menu Sistem kemudian lakukan pengaturan umum, misalnya bahasa, rasio, kontrol daya, dan sebagainya.
  • Tekan tombol Exit jika telah selesai.

Ketahui : 

Cara setting TV Digital Sharp Aquos memengaruhi kenyamanan dalam menonton. Oleh karena itu, terus saja mencari pengaturan yang ideal agar menonton televisi menjadi lebih asyik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *