Kode Remot Universal AC Sanken Chunghop K-1028E

2 min read

kode remot ac sanken

Hometronik — Tidak sedikit yang mencari informasi mengenai kode remot AC Sanken Chunghop. Remote Chunghop sendiri merupakan salah satu produk remote AC yang paling umum dan sering digunakan sebagai alternatif ketika remote bawaan tidak dapat digunakan, rusak, atau hilang. Oleh karena itu, banyak orang yang mencari tahu mengenai kode remote AC Chunghop ini agar dapat terus menggunakan pendingin ruangan dengan lancar.

Kode Remot AC Sanken
Kode Remot AC Sanken

Sebagai informasi tambahan, Chunghop adalah perusahaan yang telah beroperasi sejak tahun 1996. Selain remote AC, perusahaan asal Tiongkok ini juga menawarkan dan menyediakan berbagai remote lainnya, seperti remote control set-top box, remote control universal, remote control belajar, dan berbagai jenis remote control lainnya. Karena banyaknya jenis remote yang disediakan, tak heran jika perusahaan ini menjadi pilihan yang banyak digunakan oleh banyak orang.

Baca Dulu : Kode Remote AC Daikin

Kode Remot AC Sanken Chunghop

Remote AC universal, termasuk remote Chunghop, dikembangkan oleh produsen elektroniknya untuk mendukung semua merek AC. Di dalamnya terdapat sensor inframerah yang dapat diatur melalui proses sinkronisasi. Harga remote control universal yang lebih murah dari remote versi aslinya membuat banyak orang lebih memilih membeli remote jenis ini. Selain itu, remote yang mudah ditemukan di toko-toko elektronik menjadi kelebihan lain dari remote AC universal.

Sama seperti remote universal pada umumnya, diperlukan kode berupa deretan atau rangkaian angka khusus untuk mempermudah proses pengaturannya agar dapat digunakan sebagaimana fungsinya. Hal ini juga berlaku pada remote AC Chunghop.

Sebagai catatan, pada saat mengatur kode remote AC ini, pastikan bahwa Anda memasukkan kode yang benar dan berhati-hati. Hal ini bertujuan untuk menghindari kesalahan dan agar remote dapat terhubung dengan baik ke AC.

Kode Remote AC Universal Chunghop K-1028E Sanken

Kode Remote AC Universal Chunghop K-1028E Sanken
Kode Remote AC Universal Chunghop K-1028E Sanken

Sebagian besar kode remote AC biasanya terdiri dari 3 digit angka, termasuk pada merek AC Sanken. Berikut ini kode Remote AC Chunghop untuk merek Sanken, yaitu 047, 056, 108, 212, dan 275.

Artikel Terkait :

Kode Remote AC Universal Joker

Sedikit berbeda dengan kode remote AC lainnya, kode remote AC untuk merek Joker terdiri dari 4 digit. Berikut ini kode remote AC Universal merek Joker, yaitu 0282, 0002, 0237, 0318, 0388, 0406, 0520, 0804, 0865, 0981, 1015, 0482, 0107, 0184, 0232, 0013, 0012, 0349.

Cara Mengatur Kode Remote AC Sanken Chunghop

Setelah mengetahui kode remote AC Chunghop untuk merek Sanken dan Joker, selanjutnya kita akan membahas mengenai cara mengatur atau melakukan setting remote AC agar dapat digunakan. Berikut ini langkah mengatur remote AC Chunghop agar bisa digunakan.

  1. Pastikan pendingin ruangan (AC) dalam keadaan menyala.
  2. Siapkan kode remote AC Chunghop sesuai dengan merek AC yang Anda miliki, yang dalam hal ini adalah Sanken.
  3. Tekan tahan tombol “Set” selama beberapa saat dan tunggu sampai indikator angkanya menyala dan berkedip.
  4. Tekan “Temp” yang terdapat pada remote AC ke atas dan ke bawah.
  5. Kemudian masukkan kode remote AC Chunghop untuk Sanken atau Joker.
  6. Apabila kode yang digunakan sudah benar dan sesuai, AC akan merespons dengan bunyi.
  7. Jika sudah terdengar bunyi dari AC, tekan tombol “OK” dan Anda bisa menggunakan remote AC Chunghop untuk merek AC yang Anda miliki.

Ketahui :

Itu tadi kode remot AC Sanken Chunghop dan kode remote AC Universal Joker, serta cara memasukkan kode atau mengaturnya agar bisa digunakan. Perlu diingat sekali lagi, masukkan kode remote AC dengan benar agar remote bisa terhubung dengan baik. Anda bisa melakukannya dengan hati-hati dan perlahan serta tidak tergesa-gesa saat memasukkan kode nomornya. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *