Banyak pengguna TV Polytron 123 yang mengeluhkan tentang TV Polytron mereka mati total dengan lampu indicator yang tidak menyala sama sekali. Sebenarnya apa sih penyebabnya dan berapa biaya servicenya?
Salah satu tanda kerusakan total pada TV ialah lampu indikatornya yang tidak dapat menyala. Penyebab kerusakan semacam ini cukup banyak, salah satunya ialah dikarenakan power supply yang sudah tidak berfungsi sehingga tidak dapat memberikan arus listrik kepada setiap komponen TV yang dibutuhkan.
Untuk biaya servicenya sendiri tergantung dari komponen yang rusak dan seberapa parah tingkat kerusakannya. Untuk informasi lebih detail seputar penyebab dan biaya service TV Polytron 123 mati total, silakan simak informasinya di bawah ini.
Penyebab TV Polytron Mati Total Lampu Indikator Tidak Menyala
Ada beberapa hal yang menyebabkan TV Polytron mati total lampu indikator tidak menyala, berikut diantaranya:
A. Kerusakan Regulator Polytron
Regilator primer atau biasa disebut juga power supply seringkali mengalami kerusakan apabila terjadi konsleting atau kelebihan tegangan listrik.
Hampir semua TV Polytron model lama maupun baru umumnya menggunakan regulator jenis fet 7n65c. Untuk memperbaikinya, kalian perlu mengecek komponen utamanya yakni ic 5017n65c dan komponen transistor dengan tipe t507, t508, dan t509.
Kerusakan pada regulator ini biasa disebabkan karena beberapa hal, berikut diantaranya:
- Penggunaan fet KW atau fet berkualitas rendah.
- Trafo regulator rusak.
- Tidak ada tegangan yang optimal pada gate kaki 1.
- Short capasitor c520/102j 2kv.
Baca Juga: TCL VS Changhong Bagus Mana
B. Kerusakan Modul-Modul Penting
Ada beragam jenis modul atau komponen penting yang terdapat pada TV Polytron, berikut diantaranya:
- Y Sustain
- Z Sustain
- Power Supply
- TCon
- Buffer
- Inverter
- Backlight
Selain power supply, kerusakan utama yang menyebabkan TV Polytron 123 mati total lampu indikator tidak menyala ialah pada Y sustain.
Alasan kenapa Y sustain menjadi penyebab TV mati total lampu indikator tidak menyala ialah karena modul ini digunakan untuk menyalakan display plasma. Jadi, saat komponen ini rusak, maka lampu indikator akan mati.
Cara Mengatasi TV Polytron Mati Total Lampu Indikator Tidak Menyala
Berikut beberapa cara mengatasi TV Polytron yang mati total dan tidak mau menyala sama sekali:
- Cek semua jalur listrik seperti kabel, saklar, soket, steker, dan lainnya. Pastikan tidak ada yang terputus ataupun rusak.
- Ukur tegangan beberapa komponen regulator seperti start up regulator, elko regulator, dan mosfet regulator apakah berada dalam tegangan normal atau tidak.
- Cek transistor flyback apakah terjadi konslet atau tidak yang berakibat pada kerusakan mosfet regulator.
Ketahui:
Biaya Service TV Polytron Mati Total Lampu Indikator Tidak Menyala
Nah, bila kalian ingin melakukan service TV Polytron yang mati total dengna lampu indikator yang tidak menyala, maka cari tahu terlebih dahulu estimasi biayanya seperti yang kami cantumkan dalam tabel berikut ini:
No. | Jenis Service | Biaya |
1. | Pengecekan kerusakan | Rp50.000 – Rp75000 |
2. | Kerusakan Tipe Ringan | Rp100.000 – Rp150.000 |
3. | Kerusakan Tipe Sedang | Rp150.000 – Rp200.000 |
4. | Kerusakan Tipe Berat | Rp200.000 – Rp250.000 |
5. | Penggantian Part / Komponen | Rp150.0000 – Rp800.000 |
Note: biaya di atas adalah estimasi biaya rata-rata dari yang ditetapkan oleh kebanyakan jasa service di Indonesia. Biaya bisa berubah-ubah tergantung dari jasa service yang digunakan serta dari model / jenis TV Polytron yang mengalami kerusakan.
Ketahui:
Demikianlah beberapa cara mengatasi TV Polytron mati total lampu indikator tidak menyala yang dapat kalian ikuti. Semoga bermanfaat!

Menulis di beberapa website termasuk Hometronik.web.id. Menyukai seputar dunia teknologi, perkembangan elektronik, traveling dan belajar sesuatu yang baru. Tetap semangat menuju hari esok yang lebih baik!