Cara Mengatur Suhu dan Menyalakan AC LG & Polytron Tanpa Remote

1 min read

cara mengatur suhu ac lg tanpa remote

Cara menyalakan AC tanpa remote ternyata belum diketahui oleh banyak orang. Padahal penggunaan AC kerap kali diperlukan khususnya untuk negara beriklim tropis seperti Indonesia. Terlebih lagi bagi mereka yang bertempat tinggal di kota-kota besar dengan cuaca yang sangat panas. Namun, remote AC terkadang hilang atau rusak sehingga Anda beranggapan tidak dapat merasakan kesejukannya lagi apabila tidak membeli remote AC yang baru. Sebenarnya cara menyalakan AC tanpa menggunakan remote cukuplah sederhana, artikel ini akan membahas tentang cara menyalakan AC Polytron sekaligus cara mengatur suhu AC LG tanpa remote.

Cara Mengatur Suhu AC LG Tanpa Remote

Tips Menyalakan AC Polytron Dengan Mudah

Cara menyalakan AC Polytron secara manual sangatlah mudah dan sederhana. Walaupun tanpa remote, AC Anda dapat menyala dan dapat mendinginkan suhu ruangan dengan maksimal apabila melakukan beberapa tips di bawah ini:

1.Tekan Tombol Daya Manual

Cara menyalakan AC polytron pertama adalah dengan menggunakan daya manual. Pada dasarnya, berbagai macam AC didesain dengan tampilan yang simple, elegant, namun tetap memiliki fitur yang lengkap sehingga, tombol daya manual AC biasanya diletakkan pada tempat tersembunyi. Apabila Anda memiliki AC merk Polytron, silakan buka casing indoor bagian atas AC lalu cari tombol on-off yang berukuran kecil. Tetapi untuk memudahkan pencarian, Anda dapat pula melihat buku petunjuk manual AC yang Anda miliki.

2. Gunakan Smartphone

Cara menyalakan AC tanpa remote adalah dengan mengunduh aplikasi khusus remote AC di smartphone, Anda dapat dengan mudah menyalakan AC tanpa mencari tombol on-off. Pastikan setelah mengunduh, lalu hubungkan aplikasi dengan AC sehingga smartphone dapat bekerja seperti remote AC pada umumnya.

3. Memutus Sirkuit Listrik AC

Cara menyalakan AC polytron ini sebaiknya dilakukan dalam keadaan mendesak saja apabila Anda belum juga berhasil menyalakan AC. Jika AC Anda terdapat colokan dan soket pada daerah indoor unit AC, Anda dapat mencabutnya untuk mematikan AC dan mencolokannya kembali untuk menyalakan. Namun, untuk menghindari kerusakan AC, pertimbangkan untuk membeli remote AC yang baru daripada melakukan cara ini dalam waktu yang lama.

Baca Juga :

Cara Mengatur Suhu AC LG Tanpa Remote

Cara mengatur suhu AC LG tanpa remote bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan Ya, bagi Anda yang berhasil menghidupkan AC secara manual, pastinya Anda juga ingin mengatur suhu AC sesuai keinginan Anda. Caranya cukup mudah, pastikan Anda memanfaatkan fitur aplikasi smartphone yang Anda download. Pasalnya, smartphone yang memiliki sensor inframerah IR dapat mengatur suhu ruangan hanya dengan satu aplikasi.

Cara mengatur suhu AC LG  tanpa remoter maupun  AC Polytron ini menjadi salah satu hal yang hampir mirip. Keduanya bisa disetel dengan berbagai macam suhu yang diinginkan dan senyaman mungkin. Selain itu, keduanya juga sudah didukung dengan berbagai macam fitur yang cukup canggih sehingga bisa memberikan kemudahan bagi siapa saja yang menggunakan. Jika mengalami kerusakan, maka tidak perlu khawatir ya karena sparepartnya mudah untuk ditemukan. Di samping itu, jenis AC ini sangat mumpuni kwalitasnya dan bisa diandalkan kapan saja dan di mana saja. Maka tidak heran jika banyak sekali penggemarnya.

Baca Juga :

Cara menyalakan AC tanpa remote ternyata cukup mudah ya? Itulah beberapa tips ampuh untuk menghidupkan AC sekaligus mengatur suhu pada AC tanpa menggunakan remote. Dengan bantuan aplikasi yang sesuai, maka smartphone Anda dapat bekerja layaknya remote AC sesungguhnya. Selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *